Ketua PGRI Provinsi Jambi Hadiri Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus APPAUDI Provinsi Jambi Periode 2025–2030

Jambi, 1 November 2025 — Ketua PGRI Provinsi Jambi, H. Nanang Sunarya, menghadiri acara Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Asosiasi Pelatih Pendidikan Anak Usia Dini Indonesia (APPAUDI) Provinsi Jambi Periode 2025–2030.
Kegiatan berlangsung pada Sabtu pagi, 1 November 2025, bertempat di Ruang Aula Rumah Dinas Gubernur Jambi.

Acara dibuka secara resmi oleh Bunda PAUD Provinsi Jambi, yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas peran penting APPAUDI dalam meningkatkan kompetensi pelatih dan tenaga pendidik PAUD di daerah.

Pada kesempatan tersebut, Ketua PGRI Provinsi Jambi H. Nanang Sunarya turut menjadi saksi penandatanganan Naskah Pelantikan, menandai dimulainya masa bakti kepengurusan baru APPAUDI Provinsi Jambi.

PGRI Provinsi Jambi menyampaikan selamat dan sukses kepada Ibu Dr. Zukhairia, M.Pd., yang kembali dipercaya memimpin APPAUDI Provinsi Jambi untuk periode kedua (2025–2030). “Selamat kepada Ibu Dr. Zukhairia, M.Pd. Semoga selalu sehat dan terus bersemangat dalam mengabdi untuk kemajuan pendidikan anak usia dini di Provinsi Jambi,” ujar Ketua PGRI Provinsi Jambi, H. Nanang Sunarya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar untuk “Ketua PGRI Provinsi Jambi Hadiri Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus APPAUDI Provinsi Jambi Periode 2025–2030”

  1. Mwmang audah seharusnya ketua PGR dilibatkan dalam pemerintahan mauapun organisasi yg lain karena PGRI itu adalah wadah yg dapat mempersatukan semua lini
    Bravo untuk Kerua dan Jajarannyo

Scroll to Top